SENTANI, KABARTANAHMERAH.COM – Kordinator Team Calon Anggota MRP Kabupaten Jayapura. Elvina Situmorang, S.Sos., M.KP, menjelaskan bahwa untuk pelaksanaan musyawarah dua (2) Wakil Rakyat, Adat dan Perempuan pemilihan Anggota MRP periode 2023 – 2008 Provinsi Papua yang meliputi wilayah 1 adalah di Kabupaten Jayapura kota Jayapura dan Kabupaten Keerom.
Khususnya kita di Kabupaten Jayapura merupakan koordinator pelaksanaan ketiga untuk gabungan antara ketiga daerah tersebut diketahui bersama bahwa pada proses tanggal 21 Maret 2023, jam 00:00, itu artinya setiap Kabupaten, Kota telah menyelesaikan proses administrasi dan seleksi bakal calon Majelis Rakyat Papua (MRP).
Dan sekarang ini kita sudah melalui proses perangkingan, memang pada waktu kemarin tanggal 28 Maret 2023 pembukaan musyawarah, termasuk dengan Kabupaten Jayapura Calon yang mendaftar perwakilan adat 12 orang dan perempuan 12 orang, pada malam hari setelah diberikan kesempatan kabupaten, kota untuk menyelesaikan perangkingan dan telah membuat kesepakatan dari 12 menjadi 4 sehingga pada malam hari sekitar jam 11.30, sudah ditetapkan untuk Kabupaten Jayapura bahwa perempuan ada 4 keterwakilan dan adat ada 4 keterwakilan maka totalnya 8 (delapan).
“Kabupaten Jayapura terdapat 12 perwakilan Adat dan 12 perwakilan Perempuan., sedangkan untuk Kabupaten Keerom itu perempuan ada 5 kemudian Adat ada 8., sedangkan untuk Kota Jayapura, perwakilan Adat 7 adat kemudian perwakilan Perempuan 5,” ucap Situmorang.
Diarahkan Elvina, Sehingga untuk musyawarah kedua ini harus mengerucut 4 dari Adat dan 4 dari Perempuan, yang harus ditetapkan dan itu sudah melalui perangkingan yang ditetapkan sehingga dengan adanya masing – masing perwakilan dari Kabupaten Keerom, Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.
Pada hari ini ya berarti selama 3 hari ini kita full dan hari ini akan digabungkan dan akan melalui proses yang sama juga sebenarnya dari proses yang kedua dan proses yang ketiga mudah-mudahan pada hari ini proses-proses tersebut bisa lancar dan semoga mencapai mufakat yang baik.
Sebenarnya keterwakilan dari masing-masing daerah itu yang paling utama dalam hal tersebut sehingga ke depan itu bisa bersama-sama mengapresiasi untuk pembangunan – pembangunan yang ada di keterwakilan wilayahnya masing-masing.
“Saya, selaku ketua panpil dan merupakan wilayah Kabupaten Jayapura dan menjadi tempat tuan rumah pelaksanaan musyawarah ini, maka Saya, mengkoordinir untuk pelaksanaan gabungan musyawarah kedua hingga selesai,” tutup Elvina. (eldan)
Editor: IscoSumber: Eldan