Home / PAPUA BARAT

Rabu, 25 Januari 2023 - 16:42 WIB

Pelaku Pembak4ran Wanita di Papua Barat Berhasil Diringkus

- Penulis

Anggota Polisi saat amankan Pelaku pembakaran seorang warga di Sorong.

Anggota Polisi saat amankan Pelaku pembakaran seorang warga di Sorong.

JAYAPURA, KABARTANAHMERAH.COM – Satu pelaku utama pembakaran wanita hingga tewas yang terjadi Selasa kemarin ditangkap di tempat persembunyian di rumah kerabatnya. 

Saat ditangkap oleh Tim Gabungan Polres Sorong Kota, pelaku pembakaran yang berinisial FT tidak melakukan perlawanan.

Setelah berhasil ditangkap, pelaku langsung dibawa ke Mapolres Sorong Kota untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolresta Sorong Kota, Kombes Happy Perdana Yudianto, menyebut terduga pelaku yang ditangkap berinisial FT.

Menurutnya, FT merupakan pembakar wanita di Kota Sorong hingga korban meninggal dunia.

Dia (FT) diduga menjadi pelaku utama yang menyiramkan bensin ke tubuh korban. Peran terduga pelaku ini sebagai pembakar. Dia ini pelaku utama,” kata Happy Perdana Yudianto kepada wartawan di Sorong, Rabu (25/01/2023).

Kapolresta mengatakan terduga pelaku ditangkap di rumah saudaranya yang tidak jauh dari lokasi kejadian sekira pukul 05.00.

Saat ditangkap, FT tidak melakukan perlawanan terhadap anggota. Awalnya terduga pelaku tidur di rumahnya. Karena tahu dikejar polisi, dia pindah tidur di rumah saudaranya,” ujar Happy Perdana Yudianto.

Kapolresta mengatakan polisi masih terus menyelidiki kasus wanita dibakar hidup-hidup. (eldan)

Editor: Isco

Share :

Baca Juga

BERITA

Kerukunan Keluarga Mamta Tabi, Gelar Musyawarah Besar Pertama

PAPUA BARAT

Bekerja sama dengan Polantas, Maxim Tingkatkan Keselamatan Berkendara untuk Masyarakat Manokwari

BERITA

Pemerintah Berikan Penghargaan Kepada Perempuan Papua Yang Berjasa dan Berprestasi

BERITA

Dispar Kabupaten Fak-Fak Ingin Belajar Dari Kabupaten Jayapura Soal Pembentukan Kampung Adat

BERITA

Setubuhi Anak Dibawah Umur, Oknum Anggota DPRD Yahukimo Diserahkan ke Kejaksaan

BERITA

Klemens Hamo : Mathius Awoitauw OAP Pertama yang diusulkan jadi Cawapres

PAPUA BARAT

Bhabinkamtibmas Polsek Kemtuk Gresi, Ajarkan Baca Tulis Warganya

PAPUA BARAT

DPP Gerindra Hadiri Kampanye Akbar Paslon Nomor Urut 3 ‘MANIS’ di Manokwari Selatan