Home / BERITA

Senin, 28 Oktober 2024 - 12:59 WIB

Pemkab Jayapura Diminta Seriusi APBD Perubahan, Segera Dijalankan

- Penulis

Herman Oyaitouw Anggota DPR Kabupaten Jayapura dari Partai Hanura. (Foto : Viktor Done)

Herman Oyaitouw Anggota DPR Kabupaten Jayapura dari Partai Hanura. (Foto : Viktor Done)

SENTANI, KABARTANAHMERAH.COM – Satu bulan efektifnya waktu dalam roda pemerintahan di Pemkab Jayapura di tahun 2024. Herman Oyaitouw salah satu anggota DPR Kabupaten Jayapura pun angkat suara terkait APBD Perubahan, Ia meminta pihak eksekutif segera menseriusi APBD perubahan yang telah ditetapkan bersama untuk dijalankan. Hal tersebut dikatakannya kepada media pada Sabtu, 26 Oktober 2024 di Sentani.

Menurut Herman sudah tidak ada waktu lagi untuk menunggu, APBD Perubahan jangan terlalu lama, waktu normal sisa satu bulan saja yakni bulan November, sedangkan Desember semua OPD sudah pada sibuk untuk membuat laporan pertanggung jawaban.

Lanjut Herman, banyak program – program di dinas yang sementara ini terhenti karena belum jalannya APBD perubahan, apabila terlambat nanti rakyat yang jadi korban, karena terjadi silpa. Sehingga Herman Oyaitouw berharap Pemkab segera menseriusi hal tersebut.

“Pihak eksekutif harus segera seriusi APBD Perubahan, program di dinas – dinas banyak yang tidak jalan, karena menunggu APBD Perubahan, waktu efektif kita sisah satu bulan, yaitu bulan November, sedangkan Desember itu semua sibuk urus LPJ, pemerintah jangan lambat, nanti jadi silpa masyarakat kita yang jadi korban ” tutur Herman Oyaitouw politisi Partai Hanura itu. (Viktor Done)

Editor: Aser Nerotouw

Share :

Baca Juga

SOSIAL BUDAYA

PASYY Siap Dukung KMAN VI Melalui Konten Medsos

PAPUA

Tenaga Kontrak Eks. PKH Nilai Dinsos Tidak Transparan Soal Pemutusan Kontrak

PAPUA

Walaupun Curah Hujan Upacara Hari Kesadaran Nasional Tetap Berlansung

BERITA

Hari ini Pasangan Boy Markus Dawir – Dipo Wibowo Siap Daftar di KPU Kota Jayapura

PAPUA

Polres Mimika Laksanakan Upacara Pemakaman Jenazah Alm. Bripda Risman Rahman

OLAHRAGA

Jelang Laga Perdana Liga Dua Persipura, Panpel dan Tim LIB Periksa Kesiapan Stadion Lukas Enembe

LINGKUNGAN

Ketua DPRD Minta Pemerintah Segera Selesaikan Hak Ulayat di TPA Waibron

LINGKUNGAN

Jan Jap Ormuseray, Anak Mudah Merupakan Leader Terpenting Dalam Kampanye Penyelamatan Lingkungan