SENTANI, KABARTANAHMERAH.COM – Sejalan dengan diterbitkannya SK Pengurus Komite SD Inpres Lentera Harapan Untuk itu pihak sekolah mengadakan acara serah terima jabatan pengurus komite periode 2014-2022 kepada pengurus komite periode 2023-2025, Jumat (24/02/2023). Serah terima dilaksanakan di ruang kelas SD Negeri Inpres Harapan.
Suhartini Hidayat selaku Kepala Sekolah SD Negeri Inpres Harapan dalam sambutannya mengatakan pihaknya mengucapkan syukur kepada Tuhan dimana bisa terlaksana dengan baik kegiatan ini.
“Saya sebagai kepala Sekolah sangat bersyukur sekali, karena Tuhan ijinkan kita bisa melakukan serah terima jabatan serta pengukuhan komite yang baru untuk periode 2023 – 2025 bisa berjalan dengan baik, ujarnya
Lanjut kata Kepsek Suhartini, pihak sangat bersyukur dan berterima kasih untuk semua pihak mulai dari pemerintah maupun dari keamanan yang selalu mendukung kami.
“Kami tau, kami pihak sekolah itu tidak bisa bergerak sendiri tanpa orang tua, tanpa keamanan, tanpa pemerintah, tanpa campur tangan Tuhan serta tanpa semua pihak yang selalu mendukung kami, ujarnya
“Dalam ADRT Komite, masa Jabatan Pengurus Komite cuma 3 tahun saja, tetapi kami sangat bersyukur kepada Tuhan, hal ini dikarenakan bapak Agustinus Ongge yang sudah menemani, mendampingi kami selama periode 2014 – 2022 serta sudah membantu melengkapi kekurangan-kekurangan kami, terangnya
Sementara itu, hal senada disampaikan, Pdt. Heldi Harun selaku Ketua Komite periode 2023 – 2025, dirinya bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas terlaksananya kegiatan ini dengan baik.
“Hari ini kami ada dalam acara serah terima jabatan komite SD Inpres Lentera Harapan di mana hampir 8 tahun proses pergantian ini tidak berlangsung dan hari ini kita bisa bersyukur dimana proses pergantian dan pengukuhan komite baru periode 2023-2025 bisa terjadi dengan baik” ujar Pdt. Heldi Harun saat diwawancarai awak media.
Dengan serah terima komite yang baru ini dirinya berharap bagaimana pihaknya bisa terlibat untuk membuat sekolah ini bisa berjalan dan semakin maju kedepannya
“saya lihat guru-guru atau rombongan belajar disekolah ini sudah semakin banyak, demi kelancaran proses belajar mengajar semakin baik, upaya pertama yang akan Komite baru lakukan adalah untuk penambahan ruangan atau pembangunan satu ruangan untuk sekolah ini”, ungkap Pdt. Heldi Harun
Tambah Pdt. Heldi, sekolah ini memang berada di kampung Harapan jadi kami berharap Dengan hadirnya komite yang baru ini kedepannya Sekolah ini akan semakin baik dan semakin maju
Pesan Pdt Heldi, kami sebagai komite terpilih periode 2023-2025, bagaimana kami bisa bergandengan tangan satu hati, satu jiwa satu perasaan untuk mensukseskan program-program kerja komite.
“Yah harapannya kami akan membangun satu ruangan dan juga perbaikan pagar-pagar sekolah dan hal-hal lain yang berkaitan dengan sekolah ini, tak lupa pula kami berharap agar ibu kepala sekolah serta guru-guru agar kami bisa membangun komunikasi dengan baik terhadap pihak sekolah agar semua program kerja komite bisa terlaksana dengan baik” tutup Pdt. Heldi Harun selaku Ketua Komite Periode 2023 – 2025.
Editor: IscoSumber: Isco