Home / BERITA / EKONOMI / PAPUA / SOSIAL BUDAYA

Jumat, 8 Juli 2022 - 02:45 WIB

Ratusan Peserta Jambore Diberikan Piagam Penghargaan oleh Kadistrik Sentani

- Penulis

10 Peserta Jambore prwakilan 7 Kampung dan 3 Kelurahan, saat foto bersama Kepala Distrik dan menampilkan Piagam Penghargaan dari Kepala Distrik Sentani Marsuki Ambo, S.ST., selaku Pembina (Daniel/KTM)

10 Peserta Jambore prwakilan 7 Kampung dan 3 Kelurahan, saat foto bersama Kepala Distrik dan menampilkan Piagam Penghargaan dari Kepala Distrik Sentani Marsuki Ambo, S.ST., selaku Pembina (Daniel/KTM)

SENTANI, KABARTANAHMERAH.COM – Tepat tanggal 6 Juli 2022 Kepala Distrik Sentani. Marsuki Ambo, S.ST., telah menutup seluruh rangkaian kegiatan pelaksanaan Jambore kader PKK Distrik Sentani.

Penutupan Jambore ditandai dengan pelepasan kertu peserta dan pemberian piagam kepada peserta.

7 Kampung dan 3 Kelurahan ikut berpartisipasi mengikuti secara seksama pelaksanaan Jambore PKK Distrik, nah di dalam pelaksanaan ini ada beberapa materi-materi dari instruktur atau narasumber yang memberikan materi terkait dengan peran PKK kemudian dan berbagai i kegiatan- kegiatan yang bersifat hiburan dalam arti ini ada menampilkan kreasi – kreasi yang dibuat oleh ibu-ibu yang ada di kampung sebagai peserta dengan beberapa jenis lomba yang dilaksanakan.

Baca Juga : Jambore TP-PKK tingkat Distrik Sentani 2022′ berlangsung di Hotel Suny Garden Lake Sentani

Kita ketahui semua dari sekian peserta masing-masing sudah mendapatkan hasil yang maksimal, mulai dari lomba pidato, lomba cerdas cermat, kemudian lomba masak ataupun kuliner kemudian lomba penampilan, yel-yel dan lain-lain. Semua lomba ini panitia yang memberikan hadiah sebagaimana yang tersedia dari panitia, yang berikut juga kami menitipkan kepada seluruh peserta Jangan melihat dari sisi hadiah tapi bagaimana harus ada perubahan di kampung dan kelurahan.

Kepala Distrik Sentani, kepada wartawan, mengatakan, manfaat Jambore yang selama 3 hari dilaksanakan ini harus bisa diimplementasikan di kampung dan kelurahan, sesuai dengan 10 program PKK.

“Saya, selaku Pembina PKK di tingkat Distrik tidak bisa memberikan sesuatu yang besar untuk mereka (peserta), tapi antusias daripada mereka luar biasa sehingga kami hanya memberikan semacam piagam penghargaan kepada 102 peserta yang ikut terlibat kami berikan piagam itu jadi pegangan, itu bersifat kenangan bagi peserta bahwa mereka pernah ikut kegiatan Jambore,” kata Ambo.

Ambo, tambahkan bahwa Saya mungkin ini tahun terakhir dalam membina mereka karena saya tinggal beberapa bulan ke depan masa purna sudah mau berakhir, itulah sebabnya saya memberikan motivasi memberikan dorongan dan ucapan terima kasih dengan berakhirnya masa jabatan saya selaku Kepala Distrik.

 

Penulis : Daniel

Share :

Baca Juga

KESEHATAN

Bandara Sentani Gelar Kegiatan Pelayanan Kesehatan Keliling Tahun 2022, Bagi Warga

BERITA

Hadirkan Layanan Transportasi Online yang Ramah dan Praktis, Maxim Resmi Buka Kantor Operasional di Manokwari

SOSIAL BUDAYA

GOW Kabupaten Jayapura Gelar Peringatan Hari Ibu Ke-95, Sekaligus Perayaan Natal Bersama

PAPUA

Ini Sosok AKBP Fredrickus Maclarimboen Sang Pencetus Gabus dan Colo Sagu Part II (selesai)

BERITA

Segera di buka Duta Wisata Yauw Enggo Kabupaten Jayapura

SOSIAL BUDAYA

Kadis DPMK, 38 Kampung Dinas akan diusulkan Jadi Kampung Adat di 2023

SOSIAL BUDAYA

Safari Ramadhan di Benyom Jaya I, Triwarno Purnomo Silaturrahmi dan Beri Bantuan Dana Hibah

EKONOMI

Panen Cabai di Kampung Ifale, Pj Gubernur Papua Pastikan Menurunkan Inflasi